Postingan Populer


Tim Irbansus Inspektorat Lampung Barat Turun Croscek Ke Desa Heni Arong Lakukan Audit Investigatif

 


Lampung Barat, - Soal dugaan tidak sesuai spesifikasi penggunaan material pembangunan jalan rabat beton desa Heni Arong, Kecamatan Lombok Seminung, Kabupaten Lampung Barat, Lampung irbansus Inspektorat turun ke lokasi lakukan Audit investigatif. 


Dugaan material yang di sebut tidak sesuai Spesifikasi seperti material batu cadas (batu besar) dan pasir hitam yang digunakan untuk melakukan pembangunan jalan rabat beton tersebut.


Terkait hal itu, tim Irbansus Ispektorat Lampung Barat turun croscek ke lokasi desa Heni Arong guna melakukan Audit investigatif. 


Berdasarkan Keterangan dari Irbansus Inspektorat Lampung Barat, bahwa untuk kesimpulan hasil Audit investigatif masih dalam proses. 


"Untuk kesimpulan hasil audit investigatif prosesnya masih panjang." ungkap irbansus


Sebelumnya, Kejaksaan Negeri Liwa Lampung Barat telah menerima laporan dari LMPP namun melalui irbansus inspektorat Lampung Barat, Kejaksaan Negeri Liwa Lampung Barat minta untuk di lakukan Audit, guna mencegah adanya dugaan korupsi. 



Selain itu, Kades desa Heni Arong mengakui soal penggunaan material yang digunakan adalah batu cadas dan pasir hitam, tapi dirinya mengatakan bahwa hal itu di lakukan bersama Pendamping Desa setempat. 


"Untuk pembangunan jalan itu memang pake batu cadas dan pasir hitam, tapi saat pembuatan spj nya kami bersama pendamping Desa. " ujarnya. 


(Tim)

0 $type={blogger}:

Posting Komentar