Postingan Populer


Kepala Bea Cukai Palembang Audiensi dengan Danrem 044/Gapo, Perkuat Sinergi Pengawasan WilayahPenrem 044/Gapo, 8 Januari 2026

 


Palembang – Kepala Bea Cukai Palembang, Bapak Nazwar, melaksanakan audiensi sekaligus silaturahmi dengan Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto bertempat di ruang kerja Danrem 044/Gapo, Jl. Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Kamis (8/1/2025).


Dalam audiensi tersebut, Kepala Bea Cukai Palembang didampingi oleh beberapa staf Bea Cukai. Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kelembagaan serta membangun sinergi dan kolaborasi dalam rangka pengawasan dan penegakan hukum di wilayah Provinsi Sumatera Selatan.


Kepala Bea Cukai Sumsel menyampaikan bahwa hingga saat ini Bea Cukai Wilayah Sumatera Selatan telah sekitar tujuh tahun belum menerima penambahan pegawai, sementara wilayah kerja Sumsel sangat luas. Kondisi ini menjadi tantangan dalam pelaksanaan tugas pengawasan dan penindakan di lapangan.


Disampaikan pula bahwa Bea Cukai secara konsisten melakukan penindakan terhadap berbagai barang ilegal, di antaranya rokok ilegal tanpa pita cukai yang beredar di masyarakat, minuman keras oplosan, narkotika, serta berbagai barang ilegal lainnya. Selain itu, Bea Cukai juga mengawasi masuknya barang-barang dari luar negeri yang tidak sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.


Menanggapi hal tersebut, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Adri Koesdyanto menyampaikan bahwa TNI AD, khususnya Korem 044/Gapo, siap mendukung tugas Bea Cukai dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.


“Korem 044/Gapo memiliki satuan kewilayahan hingga tingkat bawah, yaitu tujuh Kodim yang tersebar di seluruh wilayah Provinsi Sumatera Selatan. Potensi kewilayahan ini siap disinergikan untuk mendukung pengawasan dan penindakan terhadap peredaran barang ilegal,” ujar Brigjen TNI Adri Koesdyanto.


Danrem juga menegaskan pentingnya kerja sama lintas sektor dalam menjaga stabilitas keamanan serta melindungi masyarakat dari dampak negatif peredaran barang ilegal. Menurutnya, sinergi antara TNI dan Bea Cukai merupakan bagian dari upaya bersama dalam menegakkan hukum dan menjaga kedaulatan negara.


Sementara itu, Kepala Bea Cukai menegaskan komitmennya untuk terus menjalin kerja sama dan kolaborasi dengan Korem 044/Gapo.


“Kami siap melaksanakan kerja sama dan kolaborasi dalam setiap kegiatan antara Bea Cukai dan Korem 044/Gapo,” tegas Kepala Bea Cukai Sumsel.


Audiensi ini diharapkan dapat memperkuat sinergitas antarinstansi dalam pengawasan wilayah serta menekan peredaran barang ilegal di Provinsi Sumatera Selatan.

0 $type={blogger}:

Posting Komentar